Digital Discourses
Diah Angendari (Indonesia)

Nilai Komersial Dan Politik Data Pengguna

Arus sinyal yang dihasilkan oleh para pengguna saat mereka mengarungi kehidupan digital masing-masing membuka ruang bagi berbagai kasus pemanfaatan dan eksploitasi. Arus sinyal itu memungkinkan perusahaan dan pemerintah untuk memilah dan membidik orang berdasarkan minat, latar belakang, dan perilaku. Selanjutnya data pribadi diubah menjadi komoditas yang dapat dipertukarkan dengan keuntungan finansial, yang dapat mengontrol kita, dan yang kadang-kadang bahkan digunakan untuk tujuan yang jauh melampaui maksud atau pengetahuan pemilik data semula. 

Diskusi panel terpandu ini akan menyoroti mekanisme di balik pengambilan, penyimpanan, analisis, dan komersialisasi data pribadi. Sejumlah skenario dan kasus pemanfaatan yang akan ditelaah yaitu data pengguna pada platform belanja dan hiburan, pada pembidikan mikro di ranah politik, pada platform layanan finansial, dan pada pengawasan oleh negara. 

Diah Angendari
© Diah Angendari
Diah Angendari, dosen Departemen Ilmu Komunikasi dan Sekretaris Eksekutif Center for Digital Society Universitas Gadjah Mada. Risetnya berfokus pada topik komunikasi strategis dan penggunaan TIK dalam komunikasi, termasuk literasi digital, dan privasi data.

Top