Mengajar Bahasa Jerman
Ich so du so

Ich So Du So - Banner © von Zubinski / Animation: Groupe Dejour

Tinggi, pendek? Melamun, berkhayal? Berambut hitam, pirang? Lambat, cepat? Kita semua berbeda dan itu baik-baik saja. Karena siapa sih yang ingin menjadi normal? Dan apa sebenarnya normal itu?

Tentunya kamu sendiri sudah pernah memikirkan pertanyaan ini atau pertanyaan serupa. Sekarang, saatnya workshop dan bertukar pikiran dengan para pelajar dari wilayah ini. Di sini, kamu akan menemukan semua informasi tentang isi workshop dan masih banyak lagi. 

Tentang ICH SO DU SO

Dengan proyek pendidikan ICH SO DU SO, kita akan melakukan penjelajahan: Dalam mencari sesuatu, yang membuat kita istimewa, kita menemukan bahwa kita sebenarnya memiliki lebih banyak kesamaan daripada perbedaan. 

Proyek pendidikan ini akan berlangsung di wilayah Asia Tenggara, Australia dan Selandia Baru. Proyek ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan topik keberagaman dan perbedaan di antara para pelajar di wilayah ini dalam segala aspeknya dan untuk merayakannya dengan berbagai cara.  
 
Para pelajar memiliki kesempatan untuk memilih salah satu dari berbagai workshop dan mengekspresikan ide-ide mereka tentang normalitas dan perbedaan melalui pembuatan film animasi, foto, teks, komik, film dan figur-figur bayangan mereka sendiri.  
 
Proyek ini dibuat berdasarkan buku non-fiksi yang sudah ada dari asosiasi seniman Labor Ateliergemeinschaft. Dalam buku “Ich so du so – Alles super normal” terdapat komik, beragam karya dari anak-anak, gambar dan teks lucu, yang mendorong kita untuk melihat diri kita dengan cara yang baru dan berbeda.  
 

Dan mereka mendorong kita untuk menjadi diri sendiri dan membiarkan orang lain menjadi diri mereka sendiri – normal dan sangat istimewa.“

Labor Ateliergemeinschaft

 

Tapi apa sih yang normal? Buku non-fiksi “Ich so du so” hadir dengan sebuah Normal-O-Meter, yang membantu mengukur kenormalan kita dengan sangat presisi. Apakah saya sangat normal? Sangat tidak normal? Atau cenderung agak abnormal?
 

Acara Pembukaan

  • ICH SO DU SO kick-off © Goethe-Institut Malaysia

  • ICH SO DU SO kick-off © Goethe-Institut Malaysia

  • ICH SO DU SO kick-off © Goethe-Institut Malaysia

  • ICH SO DU SO kick-off © Goethe-Institut Malaysia

  • ICH SO DU SO kick-off © Goethe-Institut Malaysia

Tentang Workshop

Teater! Teater! Tirai naik!
Workshop Teater bersama Judith Gorgass

Bersama-sama kita membangkitkan tubuh, pikiran dan kreatifitas. Kita menyelinap ke dalam peran yang berbeda dan menemukan kostum, properti dan karakter untuk peran-peran tersebut. Karakter-karakter ini kita bangun bersama menjadi cerita dan kita kembangkan menjadi karya teater, yang akan kita tunjukkan pada kelompok lain. 


Ceritakan kisahmu melalui film!
Workshop Film bersama GlocalFilms

Tahukah kamu bahwa ada sebuah studio film kecil di ponselmu? Dalam workshop ini, kita akan menggunakan ponsel secara sinematik dan optimal, kita juga akan menulis skenario dan narasi film, belajar membuat jadwal syuting dan mengedit hasilnya di aplikasi ponsel. Kita akan bekerja dalam tim yang terdiri dari 2 orang dan memproduksi film bersama untuk mengekspresikan keunikan dan kesamaan kita.


Titik, titik, koma, tanda hubung – wajah bulan selesai!
Workshop Komik bersama Tanja Esch

Dalam workshop ini, titik dan garis dihidupkan. Kita tuangkan cerita kita tentang menjadi normal/berbeda dalam bentuk komik di atas kertas. Begitulah cerita sekolah dasar yang memalukan berubah menjadi cerita superhero!


Kita biarkan para boneka menari!
Workshop Wayang bersama Maria Lee

Membuat panggung, melukis boneka, dan menempa pelatihan suara – Kamu akan mempelajari semua ini dan banyak lagi dalam workshop ini! Biarkan imajinasimu menjadi liar dan ekspresikan ide-idemu untuk menjadi normal/berbeda dalam bentuk permainan wayang. Tidak ada yang terlalu sulit, terlalu aneh atau terlalu abnormal.


Jelajahi topik dengan pena!
Workshop Menulis bersama Anja Kiel

Kamu suka menulis dan ingin mendekati topik menjadi normal/berbeda dengan cara ini? Workshop menulis adalah tempat yang tepat untukmu. Dalam kelompok kecil, kita akan memikirkan bersama, apa yang membuat topik ini menarik bagi kita. Permainan menulis dan latihan santai akan membangkitkan imajinasi dan membantu kita untuk menulis cerita, puisi dan obrolan. Tentang apa? Tentang kita, impian kita dan kekhasan kita. 


Film animasi!
Workshop Film Animasi bersama Julia Kapelle

Apakah kamu suka menggambar atau kamu suka kartun dan komik? Kamu ada di tempat yang tepat! Kita bertemu di studio animasi virtual dan bersama-sama mengembangkan ide film kita sendiri. Kalian, para pembuat film, membuat gambar sebagai siluet bayangan, merencanakan jalannya animasi di papan cerita dan kemudian menghidupkannya secara online menggunakan metode stop-motion. Terakhir, kita akan menambahkan bebunyian dan suara kita ke dalam film tersebut. 


Selayang Pandang ICH SO DU SO

TANGGAL KEGIATAN ICH SO DU SO
21 April 2022 Kick-Off ICH SO DU SO
23 April 2022  Workshop Kreatif Online I
30 April 2022 Workshop Kreatif Online II
7 Mai 2022 Workshop Kreatif Online III
14 Mai 2022 Workshop Kreatif Online IV
21 Mai 2022 Hari ICH SO DU SO

Acara Penutupan

...Dan Lebih Dari itu

Apakah kamu ingin membaca lebih banyak tentang tema keberagaman?
Nikmati buku-buku rekomendasi kami:

  • Alle haben einen Po dari Anna Fiske, 978-3446264304
  • Alles Familie! Vom Kind der neuen Freundin vom Bruder von Papas dari Alexandra Maxeiner, 978-3941411296 
  • Alle behindert! 25 spannende und bekannte Beeinträchtigungen in Wort und Bild dari Horst Klein, 978-3-95470-217-6 
  • Nasengruß und Wangenkuss – So macht man Dinge anderswo dari Anne Kostrzewa 978-3737354837 
  • Wie siehst du denn aus? Warum es normal nicht gibt dari Sonja Eismann 978-3407755643 
  • Menschen: Der Kinderbuch-Klassiker zum Thema Toleranz und Vielfalt dari Peter Spier, 978-3522437318 
  • 100 Kinder dari Christoph Drösser, 978-3522305372 
  • supercool. Eine Grundschulgeschichte dari Tanja Esch, 978-3943417821 
  • AnyBody: Dick & dünn & Haut & Haar dari Katharina von der Gathen, 978-3954702466 

Mitra Proyek Kami

Logo Labor Ateliergemeinschaft  © ©Labor Ateliergemeinschaft Logo Labor Ateliergemeinschaft ©Labor Ateliergemeinschaft
Labor Ateliergemeinschaft adalah asosiasi dari enam pekerja lepas: ilustrator, desainer grafis, dan penulis dari Frankfurt am Main. Mereka adalah Natascha Vlahovic, Jörg Mühle, Philip Waechter, Anke Kuhl, Zuni und Kirsten von Zubinski.    
 
Labor Ateliergemeinschaft © ©Labor Ateliergemeinschaft Labor Ateliergemeinschaft ©Labor Ateliergemeinschaft
Di komunitas ini mereka telah melakukan pekerjaan selama bertahun-tahun  – baik secara individu atau secara berkelompok - dalam proyek yang berbeda-beda. Contoh karya mereka adalah buku anak-anak dan remaja, ilustrasi untuk surat kabar dan majalah, desain sampul buku, buku bacaan, workshop, pameran dan karya yang diprakasai sendiri. 

Hubungi Kami

Antje Nehls
Konsultan Ahli Bidang Pengajaran Bahasa Jerman
Antje.Nehls@goethe.de

Top