Goethe-Zertifikat B1 I Goethe-Institut Indonesien
Goethe-Zertifikat B1 adalah ujian Bahasa Jerman untuk remaja dan dewasa. Kelulusannya mengakui penggunaan Bahasa Jerman secara mandiri. Di dalam Kesepakatan Uni Eropa untuk Jenjang Kompetensi Bahasa yang membagi bahasa dalam skala enam jenjang, ujian ini ada pada jenjang ketiga (B1).
Apabila kamu lulus ujian ini, kamu bisa menunjukkan, bahwa kamu …
- dapat memahami topik utama dari pokok bahasan tertentu yang lazim dibicarakan seperti: pekerjaan, pendidikan, waktu senggang dll, apabila dalam percakapan tersebut digunakan bahasa Jerman standar yang mudah dimengerti.
- dapat mengatasi hampir semua situasi berkenaan dengan kemampuan berbahasa ketika berada di negara-negara berbahasa Jerman.
- dapat menjabarkan dengan mudah dan kontekstual pokok-pokok bahasan tertentu yang lazim dibicarakan dan pokok-pokok bahasan yang Anda sukai yang berkaitan dengan diri Anda sendiri.
- dapat menceritakan pengalaman-pengalaman dan kejadian-kejadian, dapat menjabarkan impian, harapan dan tujuan hidup, juga dapat memberikan alasan atau penjelasan singkat.
You have disabled JavaScript in your browser settings. Please enable JavaScript to see the courses again. |
*) Potongan harga tersebut berlaku apabila dalam jangka waktu enam bulan Anda sudah pernah mengikuti kursus bahasa Jerman di Goethe-Institut. Jangka waktu antara berakhirnya masa kursus dan jadwal ujian bahasa Jerman adalah enam bulan . Harga akan berubah secara otomatis pada saat proses pendaftaran. Apabila harga tidak berubah, silakan hubungi kantor sekretariat.