Pameran Different Realities

Different Realities © Imang Susu

26.11.- 16.12.2022
10.00 - 17.00 WIB

Goethe-Institut Bandung

Pameran di perpustakaan Goethe-Institut Bandung ini menawarkan wawasan tentang realitas citra individu dari representasi diri oleh sembilan seniman.

Apa yang dapat disampaikan oleh representasi diri sendiri tentang masa depan dan masa kini? Sebagai bagian dari Bandung Photography Triennale, Goethe-Institut Bandung memprakarsai Workshop "Reel" dengan topik Realitas yang Berbeda pada bulan September 2022 bersama dengan seniman Sabrina Asche dan Eka Noviana. Dalam workshop tersebut, mereka mempertanyakan realitas visual masing-masing peserta melalui fotografi dan videografi. Fokusnya adalah pada penggambaran diri di media sosial, yang secara teknis menggunakan ponsel peserta masing-masing. 
 
Bersama dengan delapan peserta, kedua seniman ini memasuki proses pemahaman dan refleksi yang intensif, serta mendiskusikan berbagai gagasan yang berbeda tentang identitas dan representasinya. Hasil dari workshop tersebut menawarkan potensi besar untuk dikembangkan lebih lanjut dengan tema pendekatan individual delapan peserta. Sejak pertengahan Oktober 2022, para peserta bekerja di bawah arahan Sabrina Asche dan bekerja sama dengan Eka Noviana untuk memperdalam posisi serta konsep pameran bersama. 
 
Karya-karyanya berkisar dari eksplorasi diri tentang berbagai aspek identitas mereka  sebagai seorang queer atau Keturunan Tionghoa, memahami perspektif perempuan Minang hingga pengalaman leluhur yang berasal dari India serta seorang Katolik dengan latar belakang keluarga Muslim. Lebih jauh lagi, identitas individu dieksplorasi melalui indera, perolehan pengetahuan hingga pengalaman mendekati kematian. 
 
Selama tiga minggu Perpustakaan Goethe-Institut Bandung menawarkan wawasan tentang pemeriksaan berbagai sisi dan multi-perspektif identitas seseorang dalam bentuk karya video pendek, kolase, dan instalasi. 
Penonton diundang untuk terlibat dengan pertanyaan tentang identitas mereka sendiri dan penggambaran mereka melalui representasi diri orang lain. 
 

Kurator:

Sabrina Asche, Eka Noviana  

Seniman:

Stella Anjani, Sabrina Asche, Fadli Fitriyan, Maria Ludovika, Donna Marietha, Septi Maulina, Eureka Sari, Imang Susu, Annisa Rizka.

Selengkapnya mengenai biografi para seniman
 

Kembali