Pemutaran film Phoenix

Arthouse Cinema_Jakarta_Phoenix © Courtesy of Schrammfilm

27.02.2018
19.00 WIB

GoetheHaus Jakarta

Sutradara: Christian Petzold, berwarna, 98 menit, 2014

Juni 1945. Dalam keadaan terluka parah dan dengan wajah hancur, Nelly yang selamat dari kamp konsentrasi Auschwitz dibawa ke Berlin oleh Lene, rekan kerjanya di Jewish Agency dan temannya dari masa sebelum perang. Begitu pulih dari operasi wajah, Nelly mulai mencari suaminya, Johnny, tanpa menghiraukan peringatan Lene. Tetapi, Johnny sendiri meyakini bahwa istrinya telah tewas. Ketika Nelly akhirnya berhasil menemukan Johnny, laki-laki itu tidak mengenalinya dan hanya melihat kemiripan yang agak menggelisahkan. Johnny mengusulkan agar Nelly berperan sebagai istrinya yang diyakini telah mati, agar mereka dapat meraih warisan keluarga Nelly yang binasa dalam holocaust. Nelly setuju. Ia menjadi kembaran dirinya sendiri. Ia ingin tahu apakah Johnny memang mencintainya, apakah Johnny mengkhianatinya. Nelly ingin meraih kembali hidupnya.

Kembali