Es Cendol

Es Cendol © Fotografer: Aisyah, Bekasi

Aisyah - @aisyahdiyo, Bekasi

Es cendol ini berasal dari Sunda, berbahan dasar tepung hunkwe atau tepung beras. Cendol berwarna hijau, hijaunya itu didapat dari pewarna alami. Saya memakai pasta pandan homemade (daun pandan dan daun suji di-blender, lalu saring, dan endapannya itu dipakai buat pewarna dan aroma alami). Untuk membuat bentuk jendolan cendol itu, adonan harus disaring dengan cetakan cendol.  Cendol harus ditemani dengan saus gula merah dan potongan nangka, agar memperkuat rasa dan aroma pada es cendolnya dan diberi kuah santan kental yang sudah dimasak. Indonesia memang kaya akan kulinernya, mari kita lestarikan aneka kuliner Indonesia.  Yuk, diintip resepnya!

ES CENDOL
Source: Hestihakim 
Recook: Diyo Kitchen 
Bahan cendol: 
1 bks nutrijell plain
4 sdm tepung beras
2 sdm gula pasir
1/4 sdt garam
450 air pandan suji (15 lembar daun suji + 3 lmbr daun pandan) 
Cara membuat: 
1. Sediakan air matang yang ditambahi es batu dalam wadah untuk tempat menampung cendol. Sisihkan. 
2. Campur semua bahan cendol, aduk rata. Masak sampai meletup, cetak di cetakan cendol yang ditaruh di atas wadah air tadi. Dinginkan. 

Bahan agar serut : 
Agar
1 bks agar-agar merah
500 ml air
3 sdm gula pasir 
Campur semua bahan, aduk rata. Lalu masak sampai mendidih. Dinginkan. Serut.

Bahan sirup gula: 
400 gr gula merah
250 ml air
2 lmbr pandan

Cara membuat:
Masak sampai mendidih, kecilkan api, masak sampai agak kental. Saring. Dinginkan. 
Bahan saus santan: 
200 ml santan cair instan
200 ml air matang 
Sedikit garam
1 sdt tepung maizena 
2 lbr daun pandan 
Cara membuat: 
Campur semua bahan, masak dengan api sedang sambil diaduk terus sampai meletup-letup. Matikan, dinginkan, sisihkan. 
Pelengkap: 
Beberapa buah nangka, potong dadu. 
Penyelesaian: 
1. Ambil gelas atau mangkuk, beri hancuran batu es. 
Tata cendol, agar serut, dan nangka. 
2. Lalu tuang saus santan dan saus gula merah. 
Cendol siap disajikan dingin. 
Selamat mencoba, Moms.

Top